Halaqah 29 ~ Tidak Ada Yang Samar Bagi Allah

Halaqah 29 ~ Tidak Ada Yang Samar Bagi Allah

📘 Kitab : Aqidah Ath-Thahawiyah


السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه ومن وله

Beliau mengatakan mengatakan rahimahullah,

لم يخف عليه شيء من افعالهم قبل ان خلقه

Tidak sama bagi Allāh subhanahu wa ta’ala sesuatupun dari pekerjaan-pekerjaan mereka sebelum Allāh menciptakan mereka.

Artinya Allāh subhanahu wa ta’ala Maha Mengetahui, apa yang mereka lakukan sebelum Allāh menciptakan wujud/ dzat merek, Allāh sudah mengetahui apa yang dilakukan oleh makhluk-makhluk tersebut.

Dan ini Allāhutaala alam menguatkan

خلق الخلق بعلمه

Allāh menciptakan dengan Ilmu.

Maka dikuatkan kembali oleh Beliau dengan ucapan ini, tidak ada sesuatu yang samar dari perbuatan-perbuatan, mereka sebelum mereka melakukan ketaatan, sebelum mereka melakukan kemaksiatan, maka Allāh sudah mengetahui itu semua sebelum Allah subhanahu wa ta’ala menciptakan mereka, keumuman firman Allāh

۞…وَاللَّهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيمٌ
[QS Al Hujarat 16] إِنَّ اللَّهَ كَانَ عَلِيمًا حَكِيمًا۝.
[QS Al Insan 30] وَعِندَهُ مَفَاتِحُ الْغَيْبِ لَا يَعْلَمُهَا إِلَّا هُوَ ۚ وَيَعْلَمُ مَا فِي الْبَرِّ وَالْبَحْرِ ۚ وَمَا تَسْقُطُ مِن وَرَقَةٍ إِلَّا يَعْلَمُهَا وَلَا حَبَّةٍ فِي ظُلُمَاتِ الْأَرْضِ وَلَا رَطْبٍ وَلَا يَابِسٍ إِلَّا فِي كِتَابٍ مُّبِينٍ﴾۝.
[QS Al an’am 59]

Allāh subhanahu wa ta’ala mengetahui segala sesuatu baik yang sudah terjadi maupun yang akan terjadi,

Dikuatkan oleh beliau karena memang ada firqah/kelompok yang mereka yakini Allāh tahu setelah terjadi.

وَعَلِمَ مَا هُمْ عَامِلُونَ قَبْلَ أَنْ يَخْلُقَهُمْ

Dan Allāh subhanahu wa ta’ala mengetahui apa yang akan mereka kerjakan sebelum Allāh menciptakan mereka.

Ini juga maknanya menguatkan pernyataan beliau sebelumnya dikuatkan kembali. Bahwasanya Allāh Maha mengetahui sebelum Allāh menciptakan maka Allāh sudah mengetahui apa yang akan terjadi si Fulan akan menjadi orang yang Sholeh, si Fulan akan menjadi orang yang kafir si Fulan akan masuk ke dalam surga, si Fulan akan masuk ke dalam neraka,

«مَا مِنْكُمْ مِنْ نَفْسٍ إِلَّا وَقَدْ عُلِمَ مَنْزِلُهَا مِنَ الْجَنَّةِ وَالنَّارِ»

Tidak ada di antara kalian kecuali sudah diketahui tempatnya di dalam neraka atau didalam Surga.

Tidak ada yang samar bagi Allāh subhanahu wa ta’ala, ini termasuk tingkatan takdir yang harus yakini, 4 tingkatan takdir

√ Meyakini ilmu Allāh
√kemudian juga meyakini Kitabatullah bahwa Allāh menulis segala sesuatu dan
√ meyakini masih Masyiatullāh kemudian yang keempat adalah meyakini bahwasanya Allah subhanahu wa ta’ala menciptakan segala sesuatu.

Ini aqidah Ahlussunnah wal jamaah.

وَعَلِمَ مَا هُمْ عَامِلُونَ قَبْلَ أَنْ يَخْلُقَهُمْ

Itulah yang bisa kita sampaikan pada halaqoh kali ini semoga bermanfaat dan sampai bertemu kembali pada halaqoh selanjutnya.

والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Ustadz Dr. Abdullah Roy, M.A حفظه لله تعالى